BATAM, KASAKKUSUK.com – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI), Rudy Mas’ud menegaskan kunci keberhasilan pembangunan daerah dan nasional terletak pada kolaborasi erat antara pemerintah kabupaten/kota, pemerintah provinsi, dan pemerintah pusat.
Hal itu dilontarkan Rudy Mas’ud dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVII Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Tahun 2026 berlangsung di Grand Lotus Ballroom Hotel Aston Batam, Kepulauan Riau pada Minggu, 18 Januari 2026.
“Provinsi siap menjadi jembatan strategis antara kabupaten/kota dengan pemerintah pusat. Bukan untuk menghambat, tapi untuk menguatkan dan mempercepat akselerasi pembangunan di daerah,” tegas Rudy Mas’ud juga selaku Gubernur Kaltim ini.
Dia bilang, pembangunan nasional akan berjalan optimal apabila kabupaten/kota kuat, provinsi stabil, serta pemerintah pusat memiliki visi yang jelas dan berpihak pada daerah.
“Ketika kabupaten kuat dan provinsi stabil dengan pemerintah pusat yang visioner, maka Indonesia akan maju pesat dan pembangunan akan merata,” tutur Rudy Mas’ud.
Dia juga menekankan bahwa daerah akan berkembang jika diberi ruang dan kepercayaan. Bahkan, daerah berpotensi mendunia apabila didukung kebijakan yang tepat dan berkelanjutan.
“Pesan pentingnya adalah percayakan daerah. Pemerintah pusat harus percaya kepada daerah. Jika daerah diberi kepercayaan, yakinlah Indonesia akan melesat,” papar politikus Partai Golkar ini.
Dia juga berharap APKASI mampu menjadi corong aspirasi seluruh bupati di Indonesia. Sebab, kekuatan kabupaten menjadi fondasi utama terwujudnya kebijakan nasional yang efektif.
“APKASI bukan hanya wadah menyerap aspirasi, tetapi denyut jantung pemerintahan dan pelayanan publik di seluruh Indonesia,” ucap Rudy Mas’ud.
Selain itu, dia juga mengingatkan bahwa setiap permasalahan sejatinya merupakan peluang. Di tengah tekanan fiskal daerah akibat kondisi keuangan negara, pemerintah daerah dituntut lebih kreatif dan inovatif.
“Problem is opportunity. Jangan terus bergantung pada dana transfer pusat. Daerah harus mampu menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD), membangun ekonomi hijau dan ekonomi biru,” ungkap Rudy Mas’ud.
Pada kesempatan itu juga dilakukan penyerahan santunan secara simbolis kepada anak yatim dan dhuafa oleh Ketua Umum APPSI, Rudy Mas’ud; Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad; serta Ketua APKASI, Bursah Zarnubi. Acara juga dirangkai dengan peluncuran buku “25 Praktik Terbaik Pemerintah Kabupaten.”
Rakernas XVII APKASI berlangsung selama tiga hari, 18–20 Januari 2026, mengusung tema “Wujudkan Asta Cita untuk Daerah yang Sejahtera”. Kegiatan ini dihadiri jajaran pengurus APKASI, seluruh bupati se-Indonesia, pejabat kementerian/lembaga, ketua APDESI, serta sekretaris jenderal APEKSI. Ikut mendampingi gubernur Kaltim yakni Direktur Eksekutif APPSI, Ismiati. (adp/ute)
![]()












