SAMARINDA, KASAKKUSUK.com – Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji membuka Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim Tahun 2026 ditandai dengan pemukulan gong di Aula Kadrie Oening, Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kaltim pada Sabtu, 3 Januari 2026.
Wagub Seno Aji mengapresiasi KONI Kaltim dan seluruh jajarannya atas dedikasi dalam membina serta mengembangkan olahraga prestasi di Kaltim.
Dia juga menyampaikan pesan Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud agar KONI tetap solid dan terus bersemangat mengharumkan nama daerah.
“Bapak gubernur menitipkan pesan agar KONI tetap solid dan selalu bersemangat untuk mengharumkan nama Kalimantan Timur,” tutur Seno Aji.
Dia juga menilai capaian KONI Kaltim dalam berbagai ajang nasional menunjukkan progres yang positif.
Tak cuma itu, dia juga menyoroti peningkatan jumlah cabang olahraga (cabor) yang diikuti Kaltim pada Pekan Olahraga Nasional (PON), dari 38 cabor pada PON Papua menjadi 65 cabor pada PON Aceh–Sumatra Utara.
“Progres KONI cukup bagus dan perolehan medali PON juga cukup banyak,” ucap Seno Aji seraya memuji prestasi Kaltim di PON Aceh–Sumut serta ajang internasional seperti SEA Games Thailand 2025.
Dia menyebutkan KONI memiliki peran strategis dalam melahirkan atlet-atlet berprestasi yang mampu bersaing di tingkat nasional hingga internasional.
Pemerintah Provinsi Kaltim, lanjut Seno, menargetkan daerahnya mampu bersaing dengan provinsi-provinsi di Pulau Jawa dalam setiap event olahraga nasional.
“Kami selalu ingin menjadi provinsi yang mampu bersaing dengan Pulau Jawa. Dalam ajang nasional, Kaltim harus mampu menorehkan prestasi besar dan mengharumkan nama bangsa di ajang internasional,” papar Seno Aji.
Dia juga mengaitkan semangat peningkatan prestasi olahraga dengan keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim.
Pada 2028 mendatang, kata dia, Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan mulai berkantor di ibu kota negara yang baru tersebut.
Pemerintah Provinsi Kaltim, lanjut dia, berkomitmen mendukung KONI dalam pembinaan olahraga secara berjenjang, mulai dari usia dini, atlet pelajar, atlet daerah, hingga atlet profesional dalam satu sistem pembinaan yang terarah dan berkelanjutan.
“Kita selalu mendukung KONI agar insan olahraga dan atlet-atlet lokal Kaltim terus berprestasi dan mampu bersaing di ajang nasional maupun internasional,” bebernya.
Sementara itu, Ketua KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras mengemukakan bahwa kontingen Kaltim pada PON XXI Aceh–Sumut 2024 berhasil meraih 29 medali emas, 55 medali perak, dan 68 medali perunggu.
“Dengan hasil ini, Kaltim berhasil melampaui pencapaian medali di PON Papua 2021 dan mencapai posisi delapan besar nasional,” ujar Rusdiansyah.
Rakerprov KONI Kaltim 2026 mengusung tema Bersatu Bangkit Berprestasi di PON XXII Nusa Tenggara 2028.
Kegiatan ini dihadiri unsur Forkopimda Kaltim, Wakil Ketua Umum KONI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Suwarno; pengurus KONI kabupaten/kota se-Kaltim, para ketua cabang olahraga, serta jajaran pengurus KONI Kaltim. (adp/ute)
![]()












