SANGATTA, KASAKKUSUK.com –Polsek Muara Bengkal terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan melakukan silaturahmi bersama tokoh masyarakat.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Himba Lestari, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kutai Timur, pada Selasa, 16 Desember 2025.
Kegiatan sambang ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Himba Lestari, AIPTU Rasiman sebagai langkah preventif untuk mempererat komunikasi dan kemitraan antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif.
Dalam pertemuan itu, AIPTU Rasiman menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas.
Dia mengajak para tokoh masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan kerukunan antarwarga.
“Kami mengimbau kepada tokoh masyarakat agar tak mudah terpengaruh isu atau informasi hoaks yang berpotensi memicu gangguan keamanan, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan bencana alam, khususnya banjir, mengingat cuaca yang tidak menentu,” ajak AIPTU Rasiman.
Tokoh masyarakat setempat menyambut positif kegiatan tersebut dan menyatakan kesiapan untuk mendukung upaya Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan desa.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Polsek Muara Bengkal menegaskan akan terus mengintensifkan kegiatan sambang dan silaturahmi sebagai bagian dari upaya memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan aman. (*/ogy)
![]()












