SAMARINDA, KASAKKUSUK.com – Wakil Wali Kota Samarinda, H Saefuddin Zuhri menutup Pameran Kesehatan Tahun 2025 dengan tema “Samarinda Sehat Cegah Stunting: Deteksi Dini Seluruh Keluarga untuk Samarinda Maju” di GOR Segiri Samarinda pada Minggu, 9 November 2025.
Pameran digelar Dinas Kesehatan Kota Samarinda itu berlangsung selama tiga hari mulai 7 hingga 9 November 2025. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen Pemerintah Kota Samarinda dalam mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda, dr Ismed Kusasih, menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat selama kegiatan berlangsung.
“Pameran kesehatan ini merupakan bentuk nyata dukungan Dinas Kesehatan terhadap visi Pemerintah Kota untuk mewujudkan Samarinda Sehat menuju Samarinda Maju,” tutut Ismed.
Selama tiga hari penyelenggaraan, berbagai kegiatan edukatif dan interaktif digelar, mulai dari Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), talkshow tentang stunting dan kesehatan umum, senam bersama, hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Pada hari kedua, acara semakin semarak dengan senam yoga ibu hamil, talkshow HIV, lomba Ranking 1 untuk pelajar SMA, serta sesi edukasi dari berbagai organisasi profesi.
“Di hari terakhir, masyarakat juga menikmati senam Germas dan fashion show yang diikuti peserta dari berbagai kalangan,” ucap Ismed.
Antusiasme masyarakat terlihat dari jumlah pengunjung yang mencapai 6.362 orang selama tiga hari pelaksanaan. Ismed berharap kegiatan serupa dapat menjadi agenda tahunan Dinkes sebagai wadah edukasi dan kolaborasi lintas sektor.
“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin tahunan sebagai sarana edukasi, promosi kesehatan, dan kolaborasi menuju Samarinda Sehat dan Maju,” harap Ismed.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Samarinda, Saefuddin Zuhri dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap kerja keras seluruh pihak yang berkolaborasi dalam menyukseskan kegiatan ini.
Dia menegaskan keberhasilan pameran merupakan hasil kerja bersama lintas OPD, organisasi profesi, dan masyarakat.
“Keberhasilan ini bukan hasil kerja satu pihak saja, melainkan buah kolaborasi antara pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat,” paparnya.
Dia juga menilai, tingginya partisipasi masyarakat dalam memanfaatkan layanan pemeriksaan gratis menjadi bukti meningkatnya kesadaran warga akan pentingnya kesehatan.
“Saya mengapresiasi partisipasi masyarakat yang luar biasa, baik dalam mengikuti edukasi maupun memanfaatkan layanan kesehatan yang tersedia,” jelas Saefuddin.
Dia bilang pameran kesehatan bukan sekadar kegiatan seremonial, tapi momentum memperkuat implementasi program prioritas Pemkot Samarinda, khususnya pencegahan dan penanganan stunting serta pelaksanaan Germas di semua lapisan masyarakat.
“Pameran ini adalah titik awal memperkuat pelaksanaan program prioritas, terutama pencegahan dan penanganan stunting serta pembudayaan Germas,” ujar Saefuddin.
Dia juga menilai pencegahan stunting menjadi fokus utama karena menyangkut masa depan generasi muda Samarinda.
“Masa depan Samarinda bergantung pada kualitas generasi mudanya. Mari pastikan setiap anak tumbuh sehat, cerdas, dan berdaya saing,” katanya.
Selain itu, Germas dinilai menjadi pondasi penting dalam membentuk masyarakat yang tangguh dan peduli terhadap kesehatan diri, keluarga, dan lingkungan sekitar.
“Dengan membudayakan Germas di setiap keluarga, kita menciptakan individu yang kuat dan peduli terhadap kesehatan diri serta lingkungannya,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu, Saefuddin juga memberi apresiasi kepada para kader Posyandu yang telah menerima penghargaan atas dedikasinya dalam pelayanan masyarakat.
Dia percaya dengan dukungan ribuan kader kesehatan yang aktif, Samarinda akan semakin siap menuju kota yang sehat dan berdaya saing.
“Kader Posyandu merupakan ujung tombak pelayanan kesehatan di masyarakat. Penghargaan ini bentuk apresiasi atas kerja keras mereka,” tambahnya.
Dia berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut setiap tahun dan menjadi energi positif dalam menurunkan angka stunting di Samarinda.
“Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut setiap tahun dan menjadi semangat bersama untuk membangun keluarga yang sehat demi Samarinda yang berkeadaban dan bermartabat,” pintanya. (*)
Sumber: Diskominfo Samarinda Editor: Sayuti Ibrahim
![]()












