DaerahNusantaraRagam

Forki Samarinda Gelar Muskot, Wagub Ajak Bersiap Hadapi Porprov di Paser

SAMARINDA, KASAKKUSUK.com – Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Samarinda menggelar Musyawarah Kota (Muskot) di aula Serbaguna Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Samarinda, Jalan Dahlia pada Minggu, 9 November 2025.

Muskot dibuka Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji yang juga menjabat sebagai ketua Forki Kaltim. Seno Aji mengatakan Muskot ini jadi ajang silaturahmi sekaligus pemilihan pengurus atau ketua baru Forki Samarinda.

Dia berharap agar pengurus baru Forki Samarinda dapat menyiapkan strategi terbaik untuk meraih prestasi pada ajang Porprov di Tanah Grogot, Kabupaten Paser  pada 2026, mengingat banyaknya perguruan yang dibina saat ini.

“Semoga melalui Muskot ini, Forki Samarinda semakin bergairah dan mampu meraih prestasi, termasuk dalam mempersiapkan diri menghadapi Porprov tahun depan,” ujar Wagub Seno Aji usai membuka kegiatan.

Dia bilang pada prinsipnya Pemprov Kaltim terus membina seluruh cabang olahraga, tak terkecuali Forki.

Selain itu, Wagub juga berpesan agar dalam pengembangan prestasi olahraga perlu adanya dukungan dari pihak swasta melalui program bapak angkat.

“Pemprov Kaltim mendorong agar perusahaan yang beroperasi di daerah turut berperan aktif mendukung pengembangan olahraga di Kaltim dengan menjadi bapak angkat,” pintanya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Plt Kadispora Kaltim, HM Faisal; sejumlah pejabat Pemerintah Kota Samarinda, KONI Kaltim, KONI Kota Samarinda, serta 10 perguruan karate yang tergabung dalam Forki Samarinda. (adpim)

Loading

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

error: