SAMARINDA, KASAKKUSUK.com -Program Makan Bergizi Gratis (MBG) oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Samarinda kembali dilaksanakan pukul 09.00 WITA pada Selasa,16 September 2025
Kegiatan ini menyasar ribuan pelajar dari tingkat PAUD, TK, SD, hingga SMP dan SMA di dua kecamatan yakni Samarinda Seberang dan Loa Janan Ilir.
Program MBG kali ini didistribusikan untuk 2.663 siswa sebagai penerima manfaat di Samarinda Seberang. Begitu pula di Loa Janan Ilir sebanyak 1.066 pelajar. Dengan demikian, total penerima manfaat pada kegiatan kali ini mencapai 3.729 orang.
Hadir dalam kegiatan ini, antara lain Kepala Dapur SPPG Samarinda Seberang, Tantia Dewi Harianto, S.Kes., Ftr., M.Kes;
Kepala Dapur SPPG Kelurahan Mesjid, Denny Wahyu Putra Pratama; Ahli MBG SPPG Samarinda Seberang, Aprilia Riski Ananda, S.Tr.Gz; serta personel Bhabinkamtibmas ikut melakukan pendampingan.
Menu makanan bergizi dibagikan telah disesuaikan dengan tingkat pendidikan. Untuk jenjang PAUD, TK, dan SD kelas 1–3 porsinya lebih ringan, sedangkan untuk jenjang SD kelas 4–6, SMP, dan SMA kebutuhan kalorinya lebih besar sehingga jumlah asupan ditingkatkan.
Sementara itu, Kapolsek Samarinda Seberang, AKP A. Baihaki menyatakan pihaknya siap mendukung penuh dan mengawal pelaksanaan program nasional tersebut.
“Kami memastikan pendistribusian berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran. Sinergi antara kepolisian, pemerintah, serta pihak sekolah menjadi kunci kesuksesan program ini,” ucap Kapolsek AKP A. Baihaki.
Pengamanan dan pendampingan kegiatan melibatkan personel Bhabinkamtibmas serta Babinsa di masing-masing kelurahan. Hingga kegiatan selesai, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. (*/ogy)
Sumber: Humas Polresta Samarinda
![]()












