Gubernur Tegaskan Kaltim Siaga Satu Bahaya Laten Narkoba
BALIKPAPAN, KASAKKUSUK.com – Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud menegaskan Kaltim siaga satu terhadap bahaya laten narkoba.
“Kita siaga 1 terhadap bahaya laten narkoba ini. Apalagi wilayah yang berbatasan langsung dengan Malaysia, termasuk batas-batas dengan provinsi lain di Pulau Kalimantan yang sangat rawan sebagai pintu masuk narkoba,” kata Gubernur Rudy Mas’ud saat mengikuti Rapat Koordinasi Forkopimda Kaltim di gedung Mahakam Polda Kaltim, Balikpapan pada Senin, 8 Desember 2025.
Rakor Forkopimda Kaltim dengan tema “Optimalisasi peran Forkopimda dalam menghadapi ancaman narkoba dan radikalisme di Kaltim” juga dihadiri Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji, Ketua DPRD Kaltim, Pangdam VI Mulawarman beserta jajaran, Kapolda Kaltim beserta jajaran, Kajati Kaltim, Danrem 091/ASN, Kabinda Kaltim, Kepala BNN Provinsi Kaltim, Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan, Kasatgaswil Kaltim Densus 88 AT Polri, Komandan Grup 4 Kopassus TNI AD, Danlanal, Danlanud Dhomber, dan kepala perangkat daerah terkait lingkup Pemprov Kaltim.
Dalam arahannya, Gubernur Rudy Mas’ud selaku Ketua Forkopimda Kaltim juga mengatakan perlu langkah strategis diiringi dengan sinergi dan kolaborasi pemerintah daerah, TNI, Polri, dan seluruh pemangku kepentingan lintas sektor untuk memerangi ancaman narkoba dan radikalisme di Kaltim.
Menurut Rudy Mas’ud, Kaltim harus bisa menjadi benteng yang kuat dalam memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
Salah satunya dengan memperketat pengawasan di pintu masuk ke Kaltim, terutama di bandara, pelabuhan, jalur perairan dan perbatasan. Sebagai akses utama masuk dan keluarnya arus orang dan barang ke Kaltim. (adp/bp/ute)
![]()












