DaerahDiskominfo KaltimNusantaraRagam

Wagub Sebut Kemerdekaan Tidak Jatuh dari Langit, Tapi Lahir dari Kesabaran dan Keberanian 

SAMARINDA, KASAKKUSUK.com -Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim,  Seno Aji bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa Samarinda pada Senin, 10 November 2025.

Upacara diikuti unsur Forkopimda Kaltim, Sekda dan jajaran pimpinan perangkat daerah lingkup Pemprov Kaltim, TNI, Polri dan veteran. Kegiatan ini juga dirangkai dengan ziarah nasional ke makam para pejuang dan tokoh Kaltim yang dimakamkan di TMP Kusuma Bangsa Samarinda.

Wagub Seno Aji mengungkapkan para pahlawan mengajarkan kepada generasi penerus bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit, melainkan lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan dan keikhlasan.

“Karenanya ada tiga hal yang patut kita teladani dari para pahlawan bangsa, yaitu kesabaran, semangat untuk mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, serta pandangan jauh kedepan,” ucap Seno Aji membacakan amanat Menteri Sosial, Saifullah Yusuf.

Di masa kini, kata Seno Aji, perjuangan tidak lagi menggunakan bambu runcing, melainkan dengan ilmu pengetahuan, empati dan pengabdian. Namun semangatnya sama, membela yang lemah, memperjuangkan keadilan dan memastikan tidak ada satu pun anak bangsa yang tertinggal dari arus kemajuan.

“Inilah semangat yang terus dihidupkan melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto mulai dari memperkuat ketahanan nasional, memajukan pendidikan, menegakkan keadilan sosial, hingga membangun manusia Indonesia yang sehat, cerdas dan berdaya,” papar Seno Aji. (adpim)

 

 

Loading

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

error: