KUTAI TIMUR – Warga di sekitar tambang PT Indexim Coalindo memberikan nilai positif akan kehadiran perusahaan batu bara ini di wilayah tempat tinggalnya. Pasalnya, melalui program pemberdayaan masyarakat yang dimiliki, perusahaan ini terus berupaya aktif untuk meningkatkan SDM serta perekonomian masyarakat.
Berbagai program yang mengarah pada penguatan ekonomi masyarakat di berbagai lini pun dinilai dilakukan dengan sekuat tenaga oleh perusahaan yang berdiri di Kecamatan Kaliorang ini. Seperti halnya pembinaan kelompok tani, UMKM dan juga berbagai hal lainnya yang dampaknya secara langsung dirasakan oleh masyarakat.
Bahkan, menurut Heri, salah satu warga setempat, Indexim juga terus berkontribusi aktif dalam berbagai kegiatan sosial yang diadakan oleh warga di sekitar tambang. Baik itu dalam bentuk materi ataupun peralatan. Hal tersebut menurutnya merupakan salah satu nilai positif tersendiri bagi perusahaan tersebut.
“Indexim ini aktif, bahkan dalam masa pandemi kemarin, tak hanya vaksinasi, APD, ataupun alkes yang disalurkan namun juga bantuan sembako untuk warga juga direalisasikan,” ujarnya, Senin (12/09/2022).
Hal senada juga disampaikan oleh Ivan, warga yang berdomisili di wilayah kerja tambang itupun mengakui peran aktif Indexim Coalindo di beberapa bidang, diantaranya adalah tentang perekrutan tenaga kerja dan pendidikan.
Di bidang perekrutan tenaga kerja, menurutnya perusahaan tersebut sangat berpihak pada warga lokal, bahkan menurutnya, apabila ada warga yang tidak dapat memenuhi kualifikasi untuk menjadi karyawanpun masih dibantu dengan diberikan pelatihan kerja untuk kemampuan yang dimiliki, semisal perbengkelan ataupun sejenisnya.
Di bidang pendidikan, lanjutnya, perusahaan tersebut sudah banyak melakukan berbagai hal, seperti membantu melakukan rehab, melakukan pembinaan prestasi hingga memberikan beasiswa bagi masyarakat lokal yang berprestasi ntuk mengenyam pendidikan tingkat lanjut di bangku kuliah.
“Kalau dinilai positif, banyak sekali poinnya. Kami selaku warga hanya berharap hal positif ini terus ditingkatkan dan di optimalkan oleh perusahaan. Sehingga kedepannya warga sekitar tambang secara keseluruhan dapat menikmati manfaat hadirnya perusahaan ini ditengah-tengah kami,” tutupnya
![]()












