KUTAI TIMUR – Dilantiknya Kasmidi Bulang menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kutai Timur (Kutim), meraih apresiasi dari banyak pihak. Termasuk ucapan selamat yang datang dari Wakil Ketua 1 DPRD Kutim, Asti Mazar.
Usai kegiatan pelantikan pada Senin (25/7) di Hotel Royal Victoria Sangatta Utara, Asti yang juga datang mengucapkan selamat. Ia berharap PMI dinahkodai oleh Kasmidi akan lebih maju untuk kabupaten ini.
“Selamat kepada Bapak Kasmidi Bulang atas dilantikan menjadi Ketua PMI Kabupaten Kutai Timur, semoga amanah dalam menjalankan tugas kemanusiaan,” ungkap Politisi Partai Golkar itu.
Seperti diketahui, Pengurus PMI Kutim periode 2022-2027 itu dilantik langsung oleh Ketua PMI Provinsi Kalimanatan Timur (Kaltim), Sayid Irwan, dengan jumlah 15 orang pengurus.
Kegiatan pun turut dihadiri pula oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman dan Anggota DPRD Kutim seperti Sayid Anjas dan dr Novel Tyty Paembonan, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), KNPI Kutim, tokoh masyarakat, juga tamu undangan lainnya. (Adv-DPRD/YM)
![]()












